Latest News

Showing posts with label Dunia Olahraga. Show all posts
Showing posts with label Dunia Olahraga. Show all posts

Saturday, July 14, 2012

Ramang, Legenda si 'Macan Bola' Yang Terlupakan


Dunia perfilm-an Indonesia kembali melirik tema sepakbola. Namun berbeda dari sebelumnya yang mengusung tema umum, kini tema yang diambil lebih spesifik, yakni mengenai pesepakbola legendaris asli dalam negeri bernama Ramang.

Rencana tersebut diprakarsai oleh seorang produser bernama Lina Husaini asal Makassar saat bertemu dengan penulis buku 'Ramang Macan Bola', M. Dahlan Abubakar di di Kantor KONI Sulawesi Selatan, di Makassar, Rabu (11/07/2012). Lalu siapakah sebenarnya sosok Ramang ini sehingga benar-benar dianggap spesial?

Mendengar nama Ramang, mungkin sebagian dari Anda yang hidup di masa kini akan bertanya-tanya, siapakah sosok yang satu ini. Namun jika Anda bertanya kepada komunitas penggemar sepakbola, nama Ramang tentu dianggap legenda.

Bernama asli Andi Ramang, pria kelahiran Makassar 24 April 1928 ini sangat lekat di hati para pencinta sepakbola di Sulawesi, khususnya Sulawesi Selatan. Menurut catatan Wiki, ia dikenal dikenal sebagai salah satu anggota trio maut PSM Makassar. Bersama Suwardi dan Noorsalam menjadi jangkar yang kokoh bagi tim berjulukan Juku Eja ini.

Ia mulai memperkuat PSM Makassar pada tahun 1947, waktu itu masih bernama Makassar Voetbal Bond (MVB). Bersama dengan Suwardi dan Noorsalam, Ramang menjadi trio paling menakutkan di Indonesia. Ia dikenal memiliki kecepatan lari dan tendangan yang keras.






sumber :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=15428995

Tuesday, July 10, 2012

Nih gan akibatnya Atlet ANGKAT BESI gak Kuat AGKAT BEBAN 148 Kilo.


Nih gan akibatnya
Atlet ANGKAT BESI gak Kuat AGKAT BEBAN 148 Kilo.


Spoiler for :




Spoiler for :




Spoiler for :





Spoiler for :




Spoiler for :




Spoiler for :


Tulangnya muter gan


Janos angkat besi asal Hungaria itu cedera siku yang luar biasa di saat mengangkat beban 148 kilo





sumber :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=6353889

Friday, July 6, 2012

'The Japanese Balotelli' : Ada Balotelli versi Jepang

http://klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2012/07/06/64213/540x270/ada-balotelli-versi-jepang.jpg

Gaya Mario Balotelli merayakan gol dengan wajah datar dan pamer otot bisep sedang jadi fenomena dunia. Hanya berselang sepekan usai pergelaran Piala Eropa Polandia-Ukraina berakhir, sudah muncul peniru Balotelli di Jepang.

Pada video Youtube berjudul 'The Japanese Balotelli' yang diunggah akun goal, penyerang klub Vissel Kobe, Ken Tokura, mencetak gol dalam lanjutan Liga Jepang melawan Kawasaki Frontale akhir pekan lalu. Menerima umpan dari tengah lapangan, dia sebentar menggiring bola, lalu melepaskan tendangan terukur ke pojok kanan atas gawang, tidak mampu dijangkau kiper.

Selepas menjebol gawang, Tokura langsung berlari ke sisi kiri lapangan, lalu melepas baju dan berpose seperti Balotelli saat semifinal Piala Eropa kemarin.

Pose Balotelli saat memamerkan otot selepas menjebol gawang kiper Manuel Neuer pada menit ke-36 di laga Italia melawan Jerman memang jadi buah bibir. Foto selebrasi itu segera diolah ulang para penggemar dan menjadi bahan lelucon di dunia maya.

Uniknya, persis seperti Balotelli, gol Tokura menentukan hasil pertandingan. Tidak ada lagi skor tambahan sehingga Vissel Kobe menang dan merangkak naik ke papan tengah Liga Jepang.

Penonton video ini menyukai aksi tiruan Tokura. "FIFA harus mematenkan perayaan gol ala Balotelli ini," tulis salah satu akun bernama hydroxidos di kolom komentar. Hingga berita ini dilansir, sudah 15 ribu pengguna Youtube mampir dan melihat rekaman Balotelli asal Jepang.

Berikut video Balotelli versi Jepang:







sumber :http://www.merdeka.com/dunia/ada-balotelli-versi-jepang.html

Thursday, July 5, 2012

Timnas Indonesia akan hadapi timnas Spanyol di GBK Kamis besok







JAKARTA, KOMPAS.com— Tim sepak bola nasional Indonesia berencana melakoni pertandingan persahabatan melawan beberapa penggawa Spanyol di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/7/2012). Salah seorang pemain "La Furia Roja" yang dipastikan hadir dalam laga persahabatan tersebut adalah gelandang Barcelona, Cecs Fabregras.

"Ya, benar. Sejauh ini, kami baru dapatkan konfirmasi dari Fabregras. Mereka akan membawa timnya, tetapi memang tidak semua yang bermain di Ukraina hadir," kata penanggung jawab timnas, Benhard Limbong, saat dimintai konfirmasi Kompas.com di Jakarta, Selasa (3/7/2012) malam.

Limbong mengatakan, sejauh ini dirinya belum mendapatkan nama-nama pemain "La Furia Roja" yang akan ikut serta. Akan tetapi, dari informasi yang beredar, gelandang Xavi Hernandez dan Xabi Alonso juga akan ikut serta dalam laga tersebut.

"Besok akan kami umumkan kepastian dan siapa-siapa saja namanya. Yang jelas kami sudah dapatkan Fabregras. Untuk Xavi dan Alonso masih menunggu konfirmasi untuk melawan timnas nanti," kata Limbong.

Fabregras dan Alonso sebelumnya memang direncanakan akan menyambangi Jakarta. Fabregas didatangkan oleh produsen Biskuat dan akan mengadakan acara meet and greet di Britama Arena Sport Mall, Jakarta, Kamis siang. Adapun Alonso akan menjadi tamu dalam acara Indonesia Mengoper Bola yang diselenggarakan Kacang Dua Kelinci pada Minggu (8/7/2012). Kedua pemain tersebut merupakan tulang punggung Spanyol ketika meraih gelar Piala Eropa 2012 akhir pekan lalu
INILAH.COM, Jakarta -Demam Piala Eropa rupanya masih akan terus berlanjut di Indonesia. Pasalnya, juara Piala Eropa, Timnas Spanyol bakal berkunjung ke Indonesia.

Kepastian mengenai kabar itu diungkapkan Penanggung Jawab Timnas Indonesia Bernhard Limbong kepada wartawan, Selasa (3/7/2012) malam.

Menurut Limbong, Timnas Spanyol bakal datang dan bertanding melawan Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (5/7/2012) besok.

"Ya benar, rencananya tanggal 5 lawan timnas main di GBK," ujar Limbong.

Namun, kata Limbong, pemain Spanyol yang datang tidak semua yang bermain di final Piala Eropa di Ukraina, pekan lalu.

"Sejauh ini kita baru dapatkan konfirmasi dari Fabregras. Mereka akan membawa timnya, tetapi memang tidak semua yang bermain di Ukraina kemarin hadir," katanya.

Selain Fabregas, dikabarkan bintang Spanyol lainnya yang bakal datang ke tanah air adalah Xavi Hernandez dan Xabi Alonso yang masih menunggu dikonfirmasi. Limbong berjanji akan mengumumkan susunan lengkap nama pemain Spanyol yang bakal datang ke Indonesia, Rabu (4/7/2012) siang ini.

"Yang pasti sudah kita dapatkan Fabregras, untuk Xavi dan Alonso masih menunggu konfirmasi, untuk lawan timnas nanti," tegas Limbong.

Selain belum mengungkapkan siapa saja yang bakal datang, Limbong juga belum mengungkapkan detil teknis kedatangan tim yang baru saja mencatatkan hatrik rekor juara Piala Eropa dua kali ditambah sekali Piala Dunia itu.






sumber :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=15274126

Inilah Kehebatnya "Messi" dari Maroko : Hachim Mastour adalah bintang muda yang baru saja digaet AC Milan



Mastour Hachim adalah bintang muda yang baru saja digaet AC Milan, Selasa kemarin. Bayarannya lumayan besar. Hampir setengah juta euro atau kalau dirupiahkan jumlahnya mencapai 5,8 miliar. Padahal, ya itu umurnya baru 14 tahun.
Tapi tentu harganya tidak akan semahal itu kalau dia tidak memiliki kehebatan.

Menurut calciomercato.it, Mastour adalah playmaker kanan kaki yang mampu menciptakan dan menjalankan sebuah drama di lapangan. Mastour memiliki kemampuan dribbling yang sangat baik serta tendangan keras. Banyak orang yang kemudian menjulukinya sebagai Lionel Messi dari Maroko.

"Mastour memang memiliki bakat besar, tapi jangan terlalu banyak tekanan pada dia. Mastour baru berusia 14 tahun. Dia memang pemain masa depan. Tapi saat ini, hanyalah seorang anak kecil, " kata Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani yang senang betul karena dia berhasil menyisihkan peminat lainnya seperti Inter Milan, Real Madrid, Barcelona, Juventus dan Manchester.

Kehebatan Mastour tercium Januari lalu, ketika dia ikut dalam sebuah turnamen di Italia. Dalam turnamen itu, ia mencetak lima gol termasuk satu di final melawan Roma. Langsung saja, para pemandu bakat mengendus calon bintang. Salah satunya AC Milan yang mendatangkan langsung bekas Direktur Tekniknya Ariggo Sacchi.

Namun sebenarnya seperti apa kehebatan dia? Saat menandatangani kontrak dengan AC Milan, dia memamerkan keterampilan mengesankan juggling. Dengan menggunakan jeruk dan kemudian bola ping-pong, Hachim Mastour membuktikan julukan Messi dari Maroko tidaklah berlebihan.

Penasaran silakan klik video ini.







sumber :http://www.ngiknguks.net/2012/07/beginilah-hebatnya-messi-dari-maroko.html

Rangking FIFA Peringkat Brasil Anjlok, Spanyol Tetap Nomor Satu


http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2010/06/16/article-1286896-0A0D5C12000005DC-8_468x319.jpg


Brasil menduduki peringkat terendah dalam sejarahnya di rangking FIFA dengan berada di urutan 11. Spanyol tetap di posisi puncak dengan melebarkan jaraknya setelah sukses mempertahankan titel Eropa.

Dikutip dari situs resmi FIFA, Seleccao untuk kali pertama terlempar dari urutan 10 besar dengan mengalami penurunan sebanyak enam peringkat dari rangking lima yang diduduki pada bulan sebelumnya.

Penurunan cukup drastis juga diterima oleh Belanda, yang gagal total di Piala Eropa. Wesley Sneijder dan kawan-kawan melorot empat peringkat ke urutan delapan.

Finalis Euro 2012, Italia meroket dengan menduduki peringkat enam atau naik enam peringkat. Para semifinalis seperti Portugal naik lima peringkat ke posisi lima dan Jerman kini berada di bawah Spanyol.

Peningkatan rangking juga dialami oleh perempatfinalis. Inggris naik dua tangga ke peringkat empat, Yunani di peringkat 12 usai naik tiga peringkat dan Republik Ceko naik sembilan peringkat ke posisi 18.

Duo tuan rumah, Polandia dan Ukraina turut mendapat kenaikan kendati hanya sampai di babak grup. Polandia naik delapan tingkat ke urutan 54 dan Ukraina menghuni rangking 46 dengan naik enam peingkat.

Lantas dimana Indonesia? "Garuda" turun dua peringkat ke posisi 153, terpaut jauh dari Thailand yang berada di rangking 135 dan berada satu tingkat di atas Filipina, empat dari Malaysia dan lima dari Singapura.


Rangking FIFA per Juli 2012
Urutan-Negara-Poin

1. Spanyol 1691
2. Jerman 1502
3. Uruguay 1297
4. Inggris 1294
5. Portugal 1213
6. Italia 1192
7. Argentina 1095
8. Belanda 1079
9. Kroasia 1050
10. Denmark 1017

http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2012/07/01/article-2166083-13E23D64000005DC-404_634x470.jpg





sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2012/07/04/171001/1957727/73/peringkat-brasil-anjlok-spanyol-tetap-nomor-satu?991104topnews

Van Persie Tolak Perpanjang Kontrak

http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2012/05/11/article-0-12EFE854000005DC-744_634x365.jpg


Penyerang Arsenal, Robin van Persie, akhirnya mengumumkan bahwa dirinya tidak akan memperpanjang kontraknya bersama 'The Gunners'. Tentu ini kabar yang tidak diinginkan Arsene Wenger dan semua fans setia Arsenal.

Spekulasi mengenai masa depan Van Persie di Arsenal memang terus bergulir. Kontrak pemain asal Belanda itu akan berakhir Juni 2013 mendatang. Namun, jika ia tidak memperpanjang kontraknya, ia akan berstatus bebas transfer tahun 2013 dan bebas pindah ke klub lain.

Sebelumnya Wenger menyatakan bahwa dirinya akan melakukan apapun demi mempertahankan kaptennya tersebut termasuk memberikan gaji yang tinggi. Namun, usaha Wenger tampaknya sia-sia. Mantan pemain Feyenoord itu mengumumkan di situs resminya bahwa ia takkan memperpanjang kontraknya.

"Saya sudah berpikir keras dan cukup panjang, dan saya putuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan Arsenal," ujarnya.

"Semua pihak termasuk fans berhak untuk tidak sependapat dengan keputusan ini dan saya akan menghormati semua pendapat yang masuk," imbuhnya.


http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2012/06/20/article-2162043-13A88437000005DC-256_306x423.jpg


Van Persie menambahkan bahwa keputusannya ini ia ambil setelah melakukan perbincangan dengan Wenger dan CEO Arsenal, Ivan Gazidis, terkait rencana klub asal London Utara ini di masa depan.

"Selama ini saya memilih untuk diam demi menghormati Arsenal. Seperti Anda ketahui saya pernah melakukan perbincangan dengan Wenger dan Gazidis di awal tahun. Perbincangan tersebut membahas strategi dan kebijakan klub di masa depan. Keuangan dan kontrak tidak diperbincangkan karena itu bukan prioritas utama saya," lanjutnya.

"Secara pribadi, saya menjalani musim yang luar biasa, tapi impian saya adalah meraih banyak trofi. Saya mencintai klub ini dan semua fans Arsenal, tak peduli apa yang terjadi. Saya berkembang menjadi seperti saat ini berkat Arsenal. Klub dan fans selalu memberikan dukungan kepada saya dalam beberapa tahun terakhir dan saya selalu berusaha membalasnya," katanya.


http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2012/05/13/article-2143839-131277B4000005DC-140_468x512.jpg



Van Persie juga mengatakan bahwa dirinya bangga bisa menjadi bagian Arsenal selama delapan tahun terakhir.

"Setelah tuan Gazidis kembali dari liburan dari Amerika Serikat, saya akan melakukan pertemuan dengannya. Saya akan mengabarkan perkembangan selanjutnya," tandasnya




sumber :http://bola.inilah.com/read/detail/1879262/van-persie-tolak-perpanjang-kontrak

"Kagawa Bisa Jadi Pemain Kunci MU"

Done deal: Shinji Kagawa poses with a Manchester United shirt at Old Trafford after joining from Borussia Dortmund

Done deal: Shinji Kagawa poses at Old Trafford after completing his transfer from Borussia Dortmund



Pemain anyar Manchester United, Shinji Kagawa, dinilai bisa tampil cemerlang dan menjadi pemain kunci di Old Trafford. Hal itu diungkapkan mantan rekan Kagawa di Borussia Dortmund, Neven Subotic.

'Setan Merah' sukses mendatangkan Kagawa ke Old Trafford setelah Sir Alex Ferguson kepincut dengan aksi pemain asal Jepang tersebut. Bahkan, Ferguson memantau langsung aksi Kagawa di Jerman. Ferguson hadir ketika Dortmund mengalahkan Bayern Munchen di final Piala Jerman di mana Kagawa mencetak satu gol di laga tersebut.

Kagawa menjadi bagian penting kesukesan Dortmund meraih dua gelar musim 2011-12. Ia adalah pemain yang tak jarang mencetak gol-gol penting. Oleh sebab itu, Subotic yakin mantan rekannya itu bisa tampil bagus bersama klub barunya.

"Ia bisa menjadi pemain spesial untuk MU. Ia datang ke Jerman dari klub Jepang yang tak terlalu terkenal, namun pengaruh yang ia berikan kepada Dortmund sangat luar biasa," tutur Subotic seperti dinukil ESPN Soccernet.

"Ia memainkan peran penting dalam kesuksesan Dortmund dan ia masih muda. Jika ia diberikan kesempatan dan kepercayaan penuh, ia bisa menjadi aset mereka. Tentu saja lebih sulit main di Inggris daripada di Jerman, tapi saya yakin ia bisa tampil maksimal jika diberi kesempatan," tukasnya.




sumber :http://bola.inilah.com/read/detail/1879279/kagawa-bisa-jadi-pemain-kunci-mu

Mesranya, Ciuman Ronaldo & Irina di Kapal Pesiar

http://static.inilah.com/data/berita/foto/1879252.jpg


Cristiano Ronaldo dan Irina Shayk terus pamer kemesraan. Kali ini, foto-foto seksi liburan mereka di kapal pesiar beredar.

Hati Ronaldo saat ini tengah terluka usai gagal membawa Timnas Portugal melangkah ke babak final Piala Eropa setelah kalah 4-2 melawan Spanyol di babak adu penalti pada babak semifinal.

Untuk menghibur diri, Ronaldo mengajak kekasihnya, Irina Shyak, pergi berlibur. Sebagaimana dilansir The Sun, Ronaldo dan Irina menikmati liburan mereka di sebuah kapal pesiar.

Irina yang mengenakan bikini berwarna oranye dibalut rantai emas terlihat sangat menggoda. Minimnya bikini yang dikenakannya membuat aset kembarnya serasa ingin tumpah.

Terdapat pula foto dimana Ronaldo dan Irina sedang berkecupan mesra di dek kapal. Ronaldo yang sedang berjemur tiba-tiba mendapat hadiah kejutan kecupan hangat sang kekasih.

Ronaldo dan Irina telah merajut jalinan asmara sejak 2010. Selama kurun waktu tersebut, tak ada kabar miring yang menimpa keduanya.



Bodies beautiful: Cristiano Ronaldo and Irina Shyak showed off their impressive figures as they enjoyed a day at the beach in St TropezBodies beautiful: Cristiano Ronaldo and Irina Shyak showed off their impressive figures as they enjoyed a day at the beach in St Tropez

Making a splash: The footballer and his model girlfriend were seen fooling around in the sea together

Making a splash: The footballer and his model girlfriend were seen fooling around in the sea together

She's behind you! Irina was seen creeping up to the boyfriend preparing to attack

She's behind you! Irina was seen creeping up to the boyfriend preparing to attack

Splashingly good time: The Sports Illustrated model made her attack with the water

Splashingly good time: The Sports Illustrated model made her attack with the water

Running scared? The footballer was left smiling but moving quickly away while Irina giggled

Running scared? The footballer was left smiling but moving quickly away while Irina giggled

Come here you: The footballer was seen grabbing his girlfriend and trying to get her revenge by dunking her under the sea

Come here you: The footballer was seen grabbing his girlfriend and trying to get her revenge by dunking her under the sea

Down you go: Ronaldo didn't have much trouble unbalancing Irina

Down you go: Ronaldo didn't have much trouble unbalancing Irina

Leggy lady: Irina used her long limbs to wrap herself around her boyfriend

Leggy lady: Irina used her long limbs to wrap herself around her boyfriend

Enjoying the view: Irina was seen admiring her boyfriend's body

Enjoying the view: Irina was seen admiring her boyfriend's body

He's not in bad shape: Ronaldo has a toned physique and was seen waving to a friend before wrapping his arm around Irina He's not in bad shape: Ronaldo has a toned physique and was seen waving to a friend before wrapping his arm around Irina He's not in bad shape: Ronaldo has a toned physique and was seen waving to a friend before wrapping his arm around Irina

He's not in bad shape: Ronaldo has a toned physique and was seen waving to a friend before wrapping his arm around Irina

Slim and toned: The Russian model's shape will no doubt have made left women at the beach envious Slim and toned: The Russian model's shape will no doubt have made left women at the beach envious

Slim and toned: The Russian model's shape will no doubt have made left women at the beach envious





sumber :http://bola.inilah.com/read/detail/1879252/mesranya-ciuman-ronaldo-irina-di-kapal-pesiar

Tuesday, July 3, 2012

Sepatu Emas Milik Torres (With Pic++)


Spoiler for TORRES:


KIEV – Striker Timnas Spanyol, Fernando Torres dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak Euro 2012 setelah di laga final melawan Italia dia mencetak satu gol yang membuat koleksi golnya menjadi tiga selama turnamen berlangsung.

Terdapat enam nama pemain yang memiliki jumlah gol sama dengan
Torres di Euro 2012, bomber Jerman, Mario Gomez bahkan memiliki catatan sama dengan Torres, tiga gol dan satu assist, namun kesuksesan Torres membawa Spanyol juara menjadi nilai plus tersendiri untuk membuat dia dianugerahi Sepatu Emas.

Urutan kedua daftar pencetak gol menjadi milik
Gomez, di peringkat ketiga terdapat nama striker Rusia, Alan Dzagoev setelah bermain dengan menit paling sedikit di antara tiga pemain lainnya.

Spanyol
sendiri berhasil menjadi juara Euro 2012 setelah membantai Timnas Italia dengan skor 4-0. Gol La Furia Roja dicetak David Silva pada menit ke-14, Jordi Alba pada menit ke-41 Fernando Torres pada menit ke-84 dan Juan Mata pada menit ke-88.

Berikut urutan daftar pencetak gol terbanyak Euro 2012:


No. Pemain Negara Gol Menit Bermain


1. Fernando Torres Spanyol 3 Gol 189 menit
2. Mario Gomez Jerman 3 Gol 282 menit
3. Alan Dzagoev Rusia 3 Gol 253 menit
4. Mario Mandzukic Kroasia 3 Gol 270 menit
5. Mario Balotelli Italia 3 Gol 421 menit
6. Cristiano Ronaldo Portugal 3 Gol 480 menit


More picture
Spoiler for KLIK...!!! Aja:
Spoiler for 1:

Spoiler for 2:

Spoiler for 3:

Spoiler for 4:

Spoiler for 5:

Spoiler for 6:

Spoiler for 7:

Spoiler for 8:

Spoiler for 9:

Spoiler for MANTAB:




sumber :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=15238310

Tags